Sajak | Jalan yang Berbeda

Sajak jalan yang berbeda

Mereka yang selalu ada di depan
Mendapatkan semua yang mereka inginkan
Hidupnya penuh dengan keberuntungan
Mimpi besar yang sedang kita perebutkan
Dengan mudahnya mereka dapatkan

Kita hanya merasa kebingungan
Seribu pertanyaan seringkali berdatangan
Ada orang jalan hidupnya selalu diberi kemudahan
Sedangkan diri kita penuh kesulitan

Dimana letak kesalahannya?
Apa Tuhan keliru menempatkan keadilanNya?
Apa semesta telah lalai atas kewajibannya?
Atau bahagia itu hanya untuk orang tertentu saja?

Sekalipun kita berkelana ke ujung dunia
Kita tak akan pernah menemukan jawabannya
Kita hanya perlu mengikuti TakdirNya
Sebab jalan hidup setiap orang berbeda-beda

Cobalah untuk mengerti
Pencapaian mereka tidak layak untuk cemburui
Tidak perlu takut dan iri
Kita punya jalan hidupnya sendiri-sendiri
Biarkan waktu menuntun kita pada mimpi
Pada kerja keras yang telah kita lakukan selama ini

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.